PENGIMBASAN GURU BELAJAR SERI AKM DIPERPANJANG 6 MARET 2021

by - Februari 27, 2021

Program Guru belajar seri Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) telah memasuki angkatan terakhir Bimtek (angkatan 11) ditanggal 27 Februari 2021. Setelah mengikuti bimtek para peserta memiliki satu kewajiban lagi yang harus diselesaikan yaitu tahap pengimbasan. Tahap ini merupakan tahap berbagi atau sosialisasi para peserta kepada rekan guru lainnya untuk mengajak mereka agar  mengikuti program Guru Belajar Seri AKM. 

Bukti kegiatan pengimbasan didokumentasikan dalam bentuk video yang kemudian diunggah di chanel youtube masing-masing peserta. Batas waktu unggah tautan video yang sedianya berakhir ditanggal 27 februari 2021 kemarin, saat ini telah diperpanjang hingga tanggal 6 Maret 2021 yang berlaku untuk semua angkatan. Ini merupakan kabar gembira bagi bapak ibu yang belum sempat mengunggah tautan video pengimbasannya. 
Berikut video-video pengimbasan terbaik yang menjadi favorite pilihan pemirsa dari sayembara yang diadakan oleh Dirjen GTK. Video ini tampil di laman Guru Belajar.




Semoga video tersebut dapat menjadi inspirasi bagi bapak ibu guru yang akan membuat video pengimbasan. Selamat berkreasi dan salam sukses selalu




You May Also Like

3 komentar